Skip to main content
Berita Satuan

PENYERAHAN BINGKISAN LEBARAN DARI KASAD DAN KOPERASI KARTIKA GATAM SECARA SIMBOLIS OLEH KOMANDAN KOREM 043/GATAM

Dibaca: 2754 Oleh 18 Jul 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Setelah Upacara Bendera 17-an Bulan Juli 2014 dilaksanakan Upacara Penyerahan Bingkisan Lebaran dari Kepala Staf Angkatan Darat dan dari Koperasi Kartika Gatam secara simbolis oleh Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Arm Drs. Winarto, S. Hum pada hari Kamis, tanggal 17 Juli 2014, pukul : 08.00, bertempat di Lapangan Upacara Makorem 043/Gatam.

Turut hadir dalam Acara Pelaksanaan Penyerahan Bingkisan Lebaran diikuti oleh, Kasrem 043/Gatam, Dandim 0410/KBL, Para Kasi Korem 043/Gatam, Dan / Ka Satdisjan Jajaran Korem 043/Gatam, Para Dan / Ka Balak Korem 043/Gatam, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Jajaran Korem 043/Gatam Se- Bandar Lampung.

Dalam sambutannya, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan semoga dengan adanya bantuan bingkisan lebaran dari Kasad dan dari Koperasi Kartika Gatam ini dapat membantu meringankan beban anggota prajurit dan PNS TNI untuk menyambut datangnya Hari Raya Idhul Fitri 1435 H / 2014 M. Pada kesempatan itu juga Danrem juga menyampaikan selama melaksanakan Hari Raya prajurit dan PNS, Komandan Korem berharap agar jangan berpoya – poya menghambur hamburkan uang karena masih banyak kebutuhan yang lebih penting untuk diutamakan dan sangat bermanfaat bagi keluarga terutama menjelang masuk pendidikan sekolah bagi putra putri prajurit dan PNS sangat butuh biaya banyak.

Baca juga:  Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa Ikuti Upacara Virtual Peringati Hari Lahir Pancasila | 60" TNI AD

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel