Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Korem 073/Makutarama Fokuskan Pam Lebaran

Dibaca: 22 Oleh 06 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Salatiga (6/7), Perkembangan situasi menjelang perayaan Idul Fitri di wilayah Korem 073/Makutarama masih aman. Namun tidak menutup kemungkinan akan terjadinya gangguan keamanan yang ditimbulkan pihak-pihak tidak bertanggungjawab.

Hal tersebut menjadi sorotan Danrem 073/Makutarama Kolonel Kav Bueng Wardadi, S.I.P., M.H. yang tertuang dalam amanatnya pada Upacara Senin Pertama Bulan Juli 2015 yang dibacakan Dandenpom 03/IV Salatiga Letkol Cpm Asbowo. Dalam amanatnya, disebutkan “tidak lama lagi umat Islam akan merayakan hari kemenangan Idul Fitri 1436 H, saya berharap satuan jajaran Korem 073/Makutarama membantu pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran maupun pengamanan rumah yang ditinggal mudik  para penghuninya, sehingga saudara-saudara kita  dapat melakukan mudik dengan nyaman dan aman”.

Diakhir amanatnya, Danrem memberikan penekanan-penekanan untuk dijadikan pedoman kepada seluruh Peserta Upacara yaitu :

Pertama, jadikan hikmah Ramadhan dan Idul Fitri 1436 H untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dan kesolehan sosial, sebagai landasan moral, etika dan kepribadian dalam rangka mengemban tugas sebagai Prajurit dan PNS TNI.

Baca juga:  Koramil Salaman Bantu Warga

Kedua, tidak lama lagi umat Islam akan merayakan hari kemenangan Idul Fitri 1436 H, saya berharap satuan jajaran Korem 073/Makutarama membantu pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran maupun pengamanan rumah yang ditinggal mudik  para penghuninya, sehingga saudara-saudara kita  dapat melakukan mudik dengan nyaman dan aman.

Ketiga, rayakan hari kemenangan Idul Fitri secara sederhana sesuai kemampuan, namun tidak mengurangi nilai kebersamaan dan tetap menjaga tali silaturahmi. Hindari perilaku hidup boros dan sikap konsumtif, serta terapkan skala prioritas dalam belanja.

Keempat, perhatikan keamanan personel maupun materiil. Gunakan waktu cuti lebaran semaksimal mungkin untuk bersilaturahmi dengan keluarga. Hindari melakukan pelanggaran, dan tepati waktu kembali masuk kerja.

Kelima, pemerintah telah menaikkan  gaji dan ULP, serta memberikan gaji dan Tunkin ke-13, gunakan dengan baik terutama untuk kebutuhan sekolah anak. Semua itu merupakan nikmat Tuhan yang harus diterima dengan rasa syukur dengan melaksanakan tugas dan kewajiban secara benar sesuai ketentuan, termasuk melakukan dinas dalam dengan penuh rasa tanggungjawab.

Baca juga:  Mahasiswa Berperan Aktif Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan di Kalangan Masyarakat

 Keenam, bagi setiap pimpinan satuan agar senantiasa melakukan pengawasan dan kepedulian terhadap anggotanya dan meningkatkan pembinaan satuannya masing-masing dengan mengedepankan keteladanan dan pengayoman terhadap yang dipimpin.

Hadir dalam upacara, seluruh Perwira Korem, Dan/Kasatdisjan serta Anggota Makorem, Tim Intel dan Satdisjan jajaran Korem 073/Makutarama. (Penrem 073/Makutarama)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel