Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Babinsa Ramil 01 Sorong Timur Melaksanakan Penyemprotan Hama Padi dan Membersihkan Rumput

Dibaca: 127 Oleh 03 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Sorong Timur, Jumat ( 31/7 ) Demi menyelamatkan tanaman padi milik petani dan sebagai antisipasi meluasnya serangan hama yang menyerang tanaman padi , Serka Marsudi selaku BaBinsa Ramil 01 Sorong timur beserta 8 orang petani melaksanakan penyemprotan hama padi dan membersihkan rumput di sela-sela tanaman padi di Kelurahan Malawele, Sorong Timur.

Luas lahan padi yang disemprot sekitar 2,5 Hektare. Selain itu, tujuan penyemprotan ini membasmi hama kresek, blast dan memberikan kesuburan terhadap batang padi. Membasmi penyakit dan obat yang digunakan untuk membasmi berbagai jenis hama yang menyerang tanaman padi. proses penyemprotan pengendalian hama tersebut sebagai antisipasi dan pengawasan terhadap serangan hama. Proses penyemprotan pada tanaman pada juga harus terjadwal dilakukan petani. Dinas Pertanian menganjurkan agar penyemprotan dilakukan pada pagi hari dan sore untuk mendapatkan hasil yang maksimal. “Penyemprotan harus dilakukan padi hari, pukul 06.00-09.00 WIT sedangkan untuk sore penyemprotan dilakukan pukul 15.00-18.00 WIT. Apabila jadwal penyemprotan tidak dilakukan pada waktu ini maka penyemprotan yang dilakukan petani hanya merusak tanaman padi saja,”

Baca juga:  Danramil 1702-03/ Kota Wamena laksanakan silaturahmi dengan Jamaah Masjid Al Hijrah Megapura Jayawijaya

Babinsa Marsudi siap membantu petani dan akan turun ke lapangan jika ada keluhan-keluhan masyarakat soal pembasmian hama. Sementara Danramil 01/Sortim Kapten Inf Saulaiman mengatakan TNI siap membantu para petani dalam mengatasi dan membasmi serangan hama. Untuk mewujudkan program peningkatan produksi pangan dan TNI siap mendampingi petani. Seperti serangan hama kresek, harapan kami dengan saling kerja sama yang baik semua dapat tercapai sesuai dengan rencana, kata Danramil.(Pendam17Cenderawasih)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel